Pringsewu – [4 Juni 2024] Kepala BPS Kabupaten Pringsewu, Eko Purnomo SST., M.M. beserta jajarannya melakukan audiensi dengan Rektor Universitas Aisyah Pringsewu (UAP), Wisnu Probo Wijayanto,S.Kep., Ners., MAN., di ruang rektor UAP.
Adapun tujuan audiensi ini adalah untuk dapat menjalin kerja sama antara BPS Kabupaten Pringsewu dengan UAP dalam bidang statistik. Dalam audiensi, Kepala BPS Kabupaten Pringsewu mengatakan “Sudah 15 tahun BPS Kabupaten Pringsewu berdiri sesuai dengan berdirinya Kabupaten Pringsewu, tentu BPS ingin berkontribusi lebih untuk Kabupaten Pringsewu, salah satunya melalui dunia pendidikan”. Melalui kerja sama ini diharapkan dapat terlaksana Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang selaras dengan kebutuhan BPS dan Perguruan Tinggi, serta Program Pojok Statistik yang bertujuan untuk peningkatan listerasi statistik, peningkatan pemanfaatan data statistik, dan pembangunan statistik.
“UAP dapat menunjuk mahasiswa sebagai Agen Statistik yang nantinya Agen tersebut akan mendapatkan sosialisasi, workshop, ataupun webinar terkait statistik, kemudian Agen Statistik dapat menyebarluaskan (pengetahuan terkait statistik) di dalam kampus maupun ke masyarakat” Lanjut Kepala BPS Kabupaten Pringsewu.
Rektor UAP merespons dengan hangat langkah positif ini, sehingga ke depan BPS Kabupaten Pringsewu dan UAP akan berkolaborasi untuk menindaklanjuti program-program yang telah dibahas pada pertemuan ini.
Diharapkan kerja sama ini dapat memberikan kebermanfaatan yang positif dan semakin meningkatkan literasi statistik di Kabupaten Pringsewu. (AR)